Cara Lebih Mudah Backup dan Restore Data dengan Bacus di Mac “Fitur Lengkap”

Diposting pada

Cara Lebih Mudah Backup dan Restore Data dengan Bacus di Mac “Fitur Lengkap”

SitusiPhone.com – Jika anda pengguna Mac yang selalu melakukan Backup data tentu tidak asing lagi dengan yang namanya Time Machine, tapi sekarang anda bisa menggunakan Aplikasi yang terbaru bernama Baccus. Dari segi fitur bisa di bilang sederhana, yakni membuat cadangan data pada komputer Mac ke Hardisk eksternal atau NAS. Beragam setingan yang di tawarkan serta kemudahan dalam menggunakanya merupakan keunggulan dari Baccus.

Mengenal Bacuss

Untuk tampilan Baccus terdapat 2 bagian, di bagian sidebar di tujukan untuk Mode Restore, Search dan untuk melihat daftar folder Backup. Kemudian pada bagian kanan bisa di bilang merupakan bagian paling utama dan beberapa pengaturan lainnya dan terdapat juga tombol Backup.

Saat pertama kali anda menggunakan Baccus, anda hanya perlu memilih folder Destination atau berupa Folder kosong yang berguna untuk meletakan cadangan data. Baik di flash drive, hard disk eksternal atau NAS dan hard disk nirkabel. Jika sudah Destinations, maka andda pilih Source yakni berupa folder dokumen yang ingin anda Backup. Jika sudah, sekarang tinggal anda lakukan beberapa pengaturan.

Pengaturan dan Cara Menggunakan Bacuss

Pengaturan yang tersedia dalam mode backup cukup lengkap. Di antaranya seperti penjadwalan Backup anda bisa mengaturnya beberapa jam sekali, menyimpan data yang telah terganti atau terhapus sampai beberapa haru atau bahkan catatan pada setiap waktu Backup yang anda lakukan.

Admin telah mencoba menggunakan Baccus dan untuk hasilnya sangat baik, Misalnya ketika membuat Backup dari puluhan foto sebagai awal. kemudian beberapa foto yang tadi di Hapus dari komputer Mac dan kembali membuat Backup di Baccus.. Maka hasilnya sebuah folder baru pada bagian Destination bernama __removed yang isinya data sebelumnya.

Baca Juga :  Cara Gampang Membersihkan Cache Safari di Mac

Namun yang di sayangkan pada mode Restore di baccus ini  perlu adanya peningkatan. Pasalnya pengguna harus mengetik minimal 3 karakter daru nama berupa dokumen yang ingin anda ambil kembali datanya. Jika sudah maka silahkan tekan tombol Restore Laou tentukan Folder tujuan yang di pilih. Untuk cara manual yang bisa anda lakukan dalam melihat data Backup adalah dengan menggunakan Finder.

Pihak baccus sendiri mengatakan bahwasanya dalam proses Backup akan selalu berjalan lancar di backround, tanpa ribet dan tentunya lebih cepat di bandingkan dengan buatan Apple. Yakni kecepatannya sekitar 15x, akses cepat pada menu bar anda tidak perlu menekan tombol apapun untuk memulai Backup. Sehingga Aplikasi ini bisa sangat anda andalkan.

Untuk anda yang tertarik untuk memiliki Baccus, tersedia Free Trial (30 hari) jika ingin Full Service anda cukup membelinya dengan harga $19.99.

Download Baccus

Baca Juga :