Cara Mengontrol Akses Aplikasi ke iCloud di iOS 10 dan macOS Sierra

Diposting pada

Cara Mengontrol Akses Aplikasi ke iCloud di iOS 10 dan macOS Sierra

SitusiPhone.com – Memiliki Akses iCloud tentu merupakan hal yang wajib bagi pengguna iOS atau Mac, karena dengan Fitur yang di tawarkannya akan memudahkan anda dalam mendukung aktivitas seperti misalnya Menyimpan data ke iCloud, mengambil data serta melakukan berbagi sesam pengguna iCloud. Dengan memberikan Akses ke iCloud tentunya akan memberi keleluasaan ruang pada Aplikasi sehingga akan bekerja lebih maksimal.

cara-mengontrol-akses-aplikasi-ke-icloud-di-ios-10-dan-macos-sierra

Tetapi terkadang pengguna tidak ingin membiarkan beberapa Aplikasi untuk melakukan akses iCloud. Hal ini karena berdasarkan beberapa alasan di antaranya karena keamanan, ruang iCloud yang semakin sempit serta alasan lainnya. Lalu yang menjadi pertanyaan adalah apakah pengguna bisa menutup Akses suatu Aplikasi ke iCloud? Maka jawabannya adalah bisa, lalu bagaimana? Berikut langkah-langkah bagi pengguna iOS 10

  1. Silahkan anda buka menu Settings di perangkat iOS.
  2. Selanjutnya Buka pengaturan iCloud.
    Cara Mengontrol Akses Aplikasi ke iCloud di iOS 10 dan macOS Sierra
  3. Pilih iCloud Drive.
    Cara Mengontrol Akses Aplikasi ke iCloud di iOS 10 dan macOS Sierra
  4. Sekarang Matikan aplikasi yang mengakses iCloud anda. Bisa All atau memilih satu-persatu aplikasi.

Jika anda pengguna MacOS Sierra, bisa lihat caranya di bawah ini :

  1. Silahkan anda Buka menu pengaturan Preferensi Sistem.
  2. Kemudian Pilih iCloud.
    Cara Mengontrol Akses Aplikasi ke iCloud di iOS 10 dan macOS Sierra
  3. Di bagian iCloud Drive, silahkan anda pilih Option lalu pilih semua aplikasi yang akan anda ingin dimatikan akses iCloud Drive nya.
    Cara Mengontrol Akses Aplikasi ke iCloud di iOS 10 dan macOS Sierra

Jadi, dengan melakukan langkah di sekarang Aplikasi yang telah di pilih tidak akan menggunakan Fitur iCloud lagi. Bagaimana, sangat mudah bukan? Baca Juga : Cara Mengubah Web Menjadi Aplikasi di Mac Dengan Mudah Pakai Fluid