Update BBM For iOS Bawa Tampilan Simpel, ini Fitur Terbarunya!!

Diposting pada

Update BBM For iOS Bawa Tampilan Simpel, ini Fitur Terbarunya!!

SitusiPhone.com – BBM (Blackberry Mesenger), Merupakan Aplikasi yang sampai kini tetap populer karena banyak sekali Fitur yang di tawarkannya dan sekarang anda bisa mendapatkan Update terbarunya yang juga mengalami banyak perbaikan serta Fitur baru yang wajib anda miliki. Di antaranya banyaknya Fitur baru yang paling menarik adalah pada segi Menu Navigasi yang baru yakni Me dan Discover. Berikut ini ulasan yang di kutip sebagian dari update BBM 300.0.9.32 yang bisa anda Download di perangkat iPhone atau iPad.

  • Introduced Me and Discover screen into the main navigation menu.
  • Combined BBM Groups and group management features into the Chat screen. All chat conversations are in a single place now.
  • Moved BBM profile picture to the “Me” menu.
  • Introduced ability to swipe left on chat list items to mute conversations.

Fitur utama adalah tab Me dan Discover yang tersedia pada bagian Navigasi utama. Anda bisa memilih fitur tersebut dari Tab yang letaknya pada bagian bawah dan nanti anda akan melihat pada setiap fiturnya. Masih terkait pada menu “Me”, yang mana pada Fitur ini didalamnya terdapat BBM Profile Picture, Share Pin dan juga pengaturan. Sedangkan pada Discover di dalamnya terdapat berupa Konten atau layanan yang bisa anda pilih untuk melengkapi menggunakan BBM di antaranya seperti unduh Stickers, News, Games, BBM Channels dan beragam lainnya.

Mengenai masalah pada BBM Channels, pihak pengembang telah mendesain respon dari admin secara langsung atau menggunakan berupa Bot yang telah di atur sesuai dengan kebutuhan, misalkan saja untuk otomatisasi yang lebih simpel.

Baca Juga :  Cara Merapikan Daftar Lokasi Favorit di Google Maps for iOS

Apakah anda pengguna yang sering terganggu dengan mendapatkan pesan pada saat Jam Kerja? Tenang karena saat ini anda bisa menggunakan mode Mute dan juga Chat List secara cepat. Cukup Swipe layar anda dari kanan ke kiri lalu pilih Mute. Masih terkait dari segi pesan dan gangguan dimana BBM terbaru ini juga memberikan Mode melaporkan invitai ke Group Chat yang di anggap sebagai Spam.

Dari beberapa pengalaman pengguna BBM yang sudah menggunakan Update terbaru ini sudah mengatasi masalah Mode Memutar Musik yang sebelumnya terjadi yang mana pada Versi sebelumnya BBM tidak dapat terbuka atau di gunakan dengan lancar ketika perangkat iOS sedang di gunakan sebagai pemutar musik dari App Music bawaan. Sekarang masalah tersebut telah teratasi dan Berfungsi dengan baik. Untuk anda yang tidak sabar lagi ingin mencoba fitur BBM Update terbaru, silahkan anda Download Aplikasinya pada Link di bawah ini :

Download BBM · Harga: Gratis

Baca Juga :